Aceh Timur, inewsindonesia.com - Curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Aceh sejak Rabu malam hingga Kamis pagi (8/1/2026) menyebabkan banjir susulan di Kabupaten Aceh Timur serta sejumlah kabupaten dan kota lainnya di Provinsi Aceh.
Di Aceh Timur, banjir susulan dilaporkan merendam sedikitnya 10 kecamatan dengan ketinggian air berkisar antara 1 hingga 1,5 meter disertai arus yang cukup deras. Banjir menggenangi permukiman warga, badan jalan, serta fasilitas umum.
Adapun kecamatan yang terdampak meliputi Banda Alam (Keude Grubak), Indra Makmu, Pante Bidari, Madat, Nurussalam, Simpang Ulim, Julok, Rantau Selamat, Peureulak, dan Ranto Peureulak.
Banjir kali ini merupakan banjir susulan, setelah sebelumnya wilayah tersebut juga terdampak banjir pada akhir November 2025. Sejumlah warga yang sempat mulai membersihkan rumah pascabanjir sebelumnya, kini kembali harus menghadapi genangan air.
Selain Aceh Timur, banjir juga dilaporkan melanda beberapa kabupaten dan kota lain di Aceh, antara lain Aceh Tamiang, Kota Langsa, Aceh Utara, Bireuen, Lhokseumawe, Pidie Jaya, dan Bener Meriah.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat telah mengerahkan tim ke lokasi untuk melakukan evakuasi warga terdampak serta memantau perkembangan situasi banjir.
BPBD juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada dan segera mengungsi ke tempat yang lebih aman apabila terjadi peningkatan debit air. Rill/Reporter: Malahayati

0Komentar