Melalui Media Spanduk dan Stiker Polres Cilegon Ajak Masyarakat Waspada Omicron
Wartawan : Martin Cilegon, inewsindonesia.com - Polres Cilegon Polda Banten memberikan himbauan waspada Omicron kepada masyarakat melalui ...
Wartawan : Martin
Cilegon, inewsindonesia.com - Polres Cilegon Polda Banten memberikan himbauan waspada Omicron kepada masyarakat melalui sarana media spanduk yang dipasang di ruang terbuka publik, pusat keramaian dan tempat wisata di daerah hukum Polres Cilegon Polda Banten, Cilegon, Senin, (7/2/2022).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, Sik, SH diwakili Kasihumas Polres Cilegon IPTU Sigit Dermawan, SH mengatakan, pihaknya telah melaksanakan kegiatan himbauan ditempat atau ruang terbuka publik, terkait penyebaran Omicron yang menular dan menyebar lebih cepat.
"Penyebaran Omicron lebih cepat, maka dari itu saya himbau agar mematuhi protokol kesehatan, dan ikut melaksanakan vaksinasi baik itu anak dewasa maupun vaksinasi Booster," ujar Iptu Sigit Dermawan.
"Kami berharap dengan upaya-upaya yang kami lakukan ini dapat memutus rantai penyebaran covid-19 di Kota Cilegon, umumnya di Provinsi Banten," pungkasnya.